Neon jeongmal mystery, mystery, mystery, mystery
Mystery, mystery, aldagado moreu neun neo
Igeot cham mystery, mystery, mystery, mystery
Mystery, mystery
Lagu korea berjudul Mystery yang dipopulerkan oleh boyband Beast itu terdengar jelas lewat headphone yang aku pakai untuk meredam suara bising di luar. Maklum, anak-anak kos lagi pada kumpul, jadi tau kan aku yang notabene masih nyusun-nyusun Tugas Akhir buat kampusku harus melakukan upaya biar bisa tetap mengerjakan program yang jadi TA-ku dalam keadaan apapun.
Yeogi jom bwabwa nal jom bwabwa ne ape itjanha
Eojetbam kkaji uri dureun jeulgeo weosseot janha
Gabjagi neo wae irae ne nuneun jakku nal pihae
Gomin gomin haebwado nan mo-mo-mo-mo-molla
Nah, ngomong-ngomong soal lagu yang aku denger sekarang, kan memang lagi jamannya tuh, remaja-remaja Indonesia gandrung sama semua hal yang berbau Korea. Mulai dari k-pop (boyband ato girlband), kesenian, sampe makanan dan keseharian orang Korea mereka cari tau infonya untuk kemudian diikuti seperti layaknya trendsetter.
Gak heran sih, soalnya aku sendiri ngaku, ini hal yang nggak bisa dihindari. Siapa sih orang yang gak suka sama yang kinclong-kinclong? Hehe.. Dari segi penampilan fisik oke, suara oke, gaya juga keren, pasti semua orang normal suka laah.. kecuali para cowo yang anti banget sama Korea, yang bilang mereka maho atau banci, (haha, bilang aja lu pada ngiri bos kan? Secara mereka lebih di'gila'i daripada tampang pas-pas an kalian? hehehe *just kidding)